UA-51566014-1 Catatan Harian: The meaning of PHP

Minggu, 20 Januari 2013

The meaning of PHP



The Meaning of PHP
            “Aku di PHP-in………… :'(”
            Pernah nggak sih kalian merasa di php-in sama seseorang? Gimana rasanya? Tapi sebelum membicarakan php lebih jauh, mari intip dari asal usul katanya. Kata orang linguistic sih ETIMOLOGI…
            Menurut master google yang maha tahu kedua setelah Tuhan, di lihat dari frasanya saja cukup jelas. Pemberi Harapan Palsu, adalah orang yang secara sengaja maupun tidak memberi harapan berujung omong kosong. Di sini jelas, bahwa ketika seseorang melambang harapan (lebih spesifiknya lawan jenis) kemudian tidak menepati janji semula maka ia sudah masuk kategori PHP-wan atau PHP-wati.
            Mengenai kronologi menjadi PHP adalah demikian:
Ada pria A, dia entah dengan modus (Seorang PHP-wan selalu memiliki modus) apa mendekati gadis B. Kedekatan intens tersebut membuat si cewek lambat laun jatuh hati dan berharap agar si pria meresmikan hubungan keduanya yang sudah tak layak lagi di sebut “teman”. Lalu ketika si cewek mengutarakan perasaannya pada si cowok, tiba-tiba tanpa alasan jelas dia menjauh dan bersikap seolah-olah tidak pernah terjadi apa-apa. Nah. . . berarti si cowok telah melakukan tindak memberi harapan palsu, karena membuat si cewek berharap lebih terhadap progress hubungan mereka.
Sebenarnya penulis pernah menjadi dua-duanya sih, PHP-wati dan korban. Ketika menjadi PHP-wati secara tidak langsung aku tidak sadar, bahkan mungkin tidak merasa. Jadi waktu calon pacar menghilang  ya perasaannya biasa aja. Tapi ketika menjadi korban, apalagi pas ngetren-ngetrennya istilah php. Rasanya sakit banget, eh. .  .sakit aja deng. Soalnya nggak pernah ketemu tersangkanya juga. So perasaan itu menguap dengan mudah sesederhana helaan nafas. Mungkin bisa dijadikan tips buat korban PHP, berusaha menyibukkan diri dengan rutinitas yang menguras pikiran. Atau memikirkan makhluk lain yang bukan tersangkat. Percayalah, miracle ia another name of hardwork.
Mungkin kalian juga perlu tau gimana sih ciri-ciri orang yang demen PHP. Kan sedia paying sebelum hujan itu lebih baik. Oke……. Check this out:
1. Kata-katanya manis
            Nggak jauh beda sama playboy, PHP juga pintar meramu kata-kata. So berhati-hatilah dengan manusia semacam ini.
2. Pemuji yang Baik
            Dia pintar membuat hati lawan jenisnya melambung tinggi bagai diterbangkan ke langit ke 7. Tapi awas aja kalo tiba-tiba dijatuhin ke kawah gunung paling dasar.
3. Menghilang tiba-tiba
           Nah inilah bagian terparah dari suatu PHP, dia tidak menghubungi lalu menghilang seperti bulan di siang hari.

            Oke Segitu dulu curhatnya, tetap kuat dan cerdas yaa…..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar